GOSTIC
(GOLONGAN XII IS 3)
Gostic (golongan XII IPS 3 ), kami merupakan salah satu komunitas pelajar dari SMAN 1 GROGOL KEDIRI. Yang semua anggotanya berasal dari kelas XII IS 3. Awalnya kami hanyalah sekelompok remaja dalam suatu kelas ips yang terdiri dari banyak kelompok-kelompok kecil. Dan pada tanggal 17 november 2009 bertepatan dengan ulang tahun sekolah kami yang ke-27. Kami akhirnya membentuk sebuah komunitas pelajar ips. Yang kami beri nama dengan GOSTIC ( Golongan XII IPS 3 ), awalnya kelompok ini kami beri nama AX”ISTIC ( Arek XII IPS 3) yang kami gunakan pada slogan kaos kami, dan untuk anak laki-laki juga membentuk komunitas motor club, yaitu BANDIT SOS 3, Setelah dilakukan konferensi bersama, akhirnya kami mengkombinasikan antara AX”ISTIC dengan BANDIT SOS 3. Dan jadilah GOSTIC (Golongan XII IS 3).
Dikebanyakan sekolah, kelas ips adalah gudangnya para siswa-siswa yang nakal dan bandel, meskipun persepsi tersebut tidak 100% benar , namun dari hasil Ujian Nasional , kelas ips banyak mendominasi ketidak lulusan di setiap sekolahan. Itulah yang banyak menyebabkan kelas ips dianggap sebagai kelas khusus bagi anak-ank nakal.
Meskipun kelas ips dianggap sebagai kelas bagi anak-anak nakal, namun dengan terbentuknya GOSTIC (Golongan XII IPS 3 ), kami harapkan dapat merubah persepsi buruk tersebut. Kami ingin membuktikan bahwa kelas ips tidak hanya ungul dalam hal kenakalannya saja, tetapi kelas ips dapat menjadi kelas yang berprestasi, harmonis, kreatif dan inovatif.
Pada awalnya GOSTIC (Golongan XII IPS 3 ) memenag telah menyandang gelar kelas terburuk di sekolahan kami, para bapak/ibu guru menilai bahwa GOSTIC (Golongan XII IPS 3 ) adalah kelas yang paling sulit diatur dan kelas yang paling ramai.
Memang kami akui ketika waktu jam pelajaran berlangsung, anak-anak GOSTIC ( Golongan XII IPS 3 ) seringkali membuat heboh dikelas, sehingga suasana kelas kami menjadi ramai, dan akhirnya guru yang mengajar pada jam pelajaran tersebut menjadi kesal pada kami, bahkan ada seorang guru yang hampir menangis karena ulah kami yang heboh pada saat jam pelajaran guru tersebut. Namun, ada juga seoranag guru yang salut akan keramai,an kelas kami, beliau salut akan suasana kelas kami yang sangat enjoy dalam menerima pelajaran, karena anak-anak GOSTIC ( Golongan XII IPS 3 ) dalam menerima pelajaran slalu tampil ceria dan penuh canda tawa. sehingga waktu pelajaran tidak menjadi membosankan.
Tidak hanya waktu jam pelajaran saja anak-anak GOSTIC ( Golongan XII IPS 3 ) menjalankan ulah gokilnya, misalnya pernah suatu ketika saat jam istirahat berlangsung, kami kompak meloncat jendela kelas bersama-sama, karena posisi kantin yang berada dibelakang kelas kami, Dan anak-anak GOSTIC ( Golongan XII IPS 3 ) malas untuk memutar jalan, jadi kami ambil saja jalan pintas tersebut. Seperti halnya para penerjun payung yang akan meloncat dari pesawat terbang, kami begitu antusias untuk melakukan aksi gokil tersebut. Karena sudah menjadi kebiasaan, akhirnya jendela kelas kami menjadi jalur pintas menuju kantin. Tapi kekompakan anak-anak GOSTIC ( Golongan XII IPS 3 ) tidak hanya dalam hal gokil saja, namun dalam hal positif kami juga sering melakukannya bersama-sama. Misalnya, jika ada salah satu anggota GOSTIC ( Golongan XII IPS 3 ) yang tertimpa musibah, kami bergotong royong untuk membantunya,
Meskipun kami dicap sebagi kelas pembuat onar, namun kami telah berhasil menepis persepsi buruk tersebut, dan apa yang kami lakukan telah membuat semua penghuni sman 1 grogol kaget tak habis pikir, dan kamipun juga tidak menyangka bahwa kelas yang dulu dianggap sebagi kelas yang paling ramai, kelas yang paling gokil dan kelas pembuat onar. Ternyata pada ujian nasional tahun 2010/2011 telah berhasil mengibarkan bendera kelulusan 100%.itulah yang ditakdirkan oleh Tuhan kepada kami, mungkin mereka bisa berpandangan buruk pada GOSTIC ( Golongan XII IPS 3 ). Namun setelah berusaha selama 3 tahun akhirnya kami bisa menunjukan bahwa kelas ips tidak hanya kelas bagi anak-anak nakal saja, dan akhirnya usaha yang kami lakukan selama 3 tahun ternyata tidak sia-sia meskipun banyak kendala yang di hadapai oleh anak-anak GOSTIC ( Golongan XII IPS 3 ), namun kami pantang menyerah, atas nama kelas ips, kami berusaha sepenuh hati untuk menepis pandangan buruk terhadap anak ips. Pengen tahu apa saja persiapan anak-anak GOSTIC ( Golongan XII IPS 3 ) sebelum mengikuti ujian nasional…..? caranya pertama pegang mouse, selanjutnya arahkan kursor pada tulisan “klik disini” yang terletak dibawah ini….! Dan anda akan menemukan tips-tips dari anak-anak GOSTIC ( Golongan XII IPS 3 ) dalam mempersiapkan ujian nasional.
<=KLIK DISINI=>
Mungkin hanya sekelumit artikel ini saja yang dapat kami sajikan untuk para pembaca, semoga apa yang telah kami lakukan, dapat menjadi inspirasi bagi anda. Dengan ini kami mengharapkan agar pandangan negatif terhadap kelas ips akan berubah menjadi pandangan yang positif. Dan kami mengharapkan kritik dan saran bagi para pembaca demi kelangsungan website kami ini. Kami ucapkan terima kasih telah mengunjungi website kami.